Menanggapi Serius Keluhan Masyarakat Ketua Tim Pemenangan JKA – Rahmat Usulkan Pemutihan Tunggakan BPJS Bagi Masyarakat Menengah Kebawah

  • Bagikan

KABUPATEN PADANG PARIAMAN | Kesehatan Masyarakat merupakan tanggungjawab Pemerintah dan menjadi hal yang sangat penting dan diprioritaskan selain sektor pendidikan.

Banyak permasalahan – permasalahan masyarakat di bidang kesehatan yang sangat perlu untuk segera diatasi pemerintah, salah satunya masalah tunggakan BPJS yang sangat dirasakan dan dikeluhkan masyarakat menengah kebawah.

Menyikapi permasalahan tersebut, Wali Feri selaku Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman Nomor Urut 02 JKA – Rahmat dalam wawancaranya, sabtu (03/11/2024), menyebut telah mendiskusikan permasalahan tersebut, dan telah mendapat persetujuan dari ketujuh Partai Pengusung yang memiliki Perwakilan di DPRD Kabupaten Padang Pariaman.

“Program ini didasari oleh kondisi real ditengah masyarakat Kabupaten Padang Pariaman, yang sampai hari ini masyarakat menengah kebawah takut untuk berobat walaupun memiliki BPJS, hal ini dikarenakan tunggakan BPJS masyarakat”

Selain itu, masyarakat yang belum memiliki BPJS juga mengeluhkan lamanya masa aktif hingga 15 hari setelah kepengurusan, sementara BPJS tersebut perlu secepatnya ketika sakit.

“Hal ini merupakan keanehan, BPJS diperlukan secepatnya, sementara dalam pengurusannya sampai 15 hari, hal ini sangat penting untuk diatasi dan dilakukan pemutihan yang dibayarkan dan ditanggung pemerintah daerah Kabupaten Padang Pariaman” tambahnya.

Hal ini merupakan hak masyarakat dan tanggung jawab seorang pemimpin. Dan Wali Feri menyebut permasalahan ini akan diatasi dengan Progam JKA-Rahmat yaitu Pemutihan Tunggakan BPJS untuk masyarakat menengah kebawah.

“Ini adalah Program kita hadir, untuk seluruh tunggakan BPJS masyarakat menengah Kabupaten Padang Pariaman, jika Bapak JKA-RAHMAT terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman akan dilakukan pemutihan dan dibayarkan Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman” jelasnya.

Hal ini merupakan solusi dan harapan atas seluruh permasalahan – permasalahan masyarakat menengah kebawah yang ada di Kabupaten Padang Pariaman.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *