Aceh Tamiang, Shootlinenews.com — Dalam rangka memeriahkan HUT ke-23 Kabupaten Aceh Tamiang, Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (DISPARPORA) akan menggelar kegiatan “Fun Bike & Walk 2025” pada hari Minggu, (18/5/2025).
Dengan mengusung slogan “Jangan Ngopi Aja, Gass Tipis-tipis: Jalan Santai & Gowes Bareng Bang Fahmi & Bang Is,” acara ini akan dimulai pukul 07.00 WIB yang dipusatkan di Lapangan Tribun Kantor Bupati Aceh Tamiang. Kegiatan ini turut mengajak masyarakat untuk berolahraga sambil bersilaturahmi bersama Bupati Aceh Tamiang, Irjen Pol. (Purn.) Drs. Armia Pahmi, MH, dan Wakil Bupati Ismail, SEI.
Pendaftaran peserta dibuka mulai tanggal 14 hingga 16 Mei 2025 di Tamiang Sport Centre atau GOR Karang Baru, pada jam kerja. Peserta yang ikut serta berkesempatan memenangkan berbagai doorprize menarik, termasuk sepeda motor, sepeda, televisi, kipas angin, dan berbagai hadiah lainnya.
Acara ini turut didukung oleh sejumlah sponsor, di antaranya Bank Syariah Indonesia (BSI), Serambi Indonesia, dan Bank Aceh Syariah.